Kepala LPPM Umuslim harap Rangkaian Program KKM Umuslim di Aceh Tamiang berjalan Lancar
Repoter: Wien Manan
News.acehcc.com – Tamiang (23/01/2025)
Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Almuslim (LPPM-Umuslim) Dr. Afkar, S.Pd, M.Pd di hadapan mahasiswa peserta Kuliah Kerja Mahasisiswa (KKM) memberi pesan khusus agar melakukan Program KKM dengan baik sesuai tema “Optimalisasi Teknologi Informasi, Pendidikan, Sosial, dan Ekonomi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa” (23/01/2025).
“Ya, insya Allah selama sebulan, dimulai 22 Januari hingga 22 Feb 2025 mendatang, kalian melaksanakan pengabdian bersifat akademik dan kuliah nyata dimasyarakat. Gunakan kesempatan ini untuk menambah wawasan, kerjasama dan bukti nyata sumbangsing pemikiran dan kiat saudara untuk membangun masyarakat dan khususnya desa” tambah Doktor Sain Biologi USU medan ini.

Dr Afkar berharap kepada peserta KKM dan semua dosen pembimbing yang bertugas dalam kegiatan tersebut, saling ber-kerjasama, koordinasi dan sinergi. sehingga KKM dapat berlangsung sukses dan bermanfaat bagi peserta dan masyarakat setempat.
Sebagaimana diketahui, sejumlah 603 mahasiswa dari 6 Fakultas (22 Program Studi) di lingkungan Umuslim Bireuen, melaksanakan KKM ke Kabupaten Aceh Tamiang. Mereka kemarin telah diterima Pj Bupati Aceh Tamiang, yang diwakili Pj. Sekda, Drs. Tri Kurnia dan ditempatkan pada 7 kecamatan dan 75 Desa.
“Kami sangat berterima kasih atas kepercayaan umuslim ini. dan akan ikut membina dengan senang hati mahasiswa yang melaksanakan KKM di daerah kami” sambutan Tri Kurnia.
Baca Juga : …. KKM Umuslim Disambut Antusias di Aceh Tamiang
Tambah Pj. Sekda, ini salah satu implikasi adanya MoU antara Pemerintan daerah dengan pihak kampus Umuslim. Dan di tindak lanjuti dengan event atau kegiatan seperti KKM ini dan yang sudah pernah dilakukan sebelumnya, yakni mengirim pegawai dan guru melanjutkan studi S2 di Umuslim.
Semoga melalui jalinan kerjasama yg baik antara Pemda dan Umuslim, terus dapat dikembangkan program pembangunan di daerah kami yang diperlukan, pungkas Tri Kurnia.@